12 Januari, 2010

Redaksi Garazi Tembok Sedang Demam


Jakarta - Saat ini redaksi Tembok Garazi sedang demam lagu tanpa lirik. Tengok saja Dave coz, Kenny G, Richard Clayderman dan terutama Depapepe selalu mengalun dengan indah di bilangan Lenteng Agung Jakarta Selatan tempat dimana basecamp Tembok Garazi berada. Dengan segelas Teh Arin*a dingin, rokok Sup*r ditangan dan makanan kecil. Tim redaksi mendengarkan dengan penuh penghayatan. Ngomong-ngomong soal musik tanpa suara. Musik yang sering di dengar oleh tim redaksi adalah Depapepe. Walau grup musik ini terbilang cukup lama. Namun musik mereka tetap enak didengar. Yang membuat ini begitu hebat. grup musik asal Jepang ini keduanya memainkan gitar akustik 100%. Nama Depapepe sendiri berasal dari gabungan nama pendek dari kedua personilnya Miura "Depa" Takuya dan Takuoka "Pepe" Yoshinari. Awal terbentuknya grup musik ini adalah ketika waktu kecil mereka sering bermain gitar bersama di rumah. Karena terlalu berisik dan mengusik tetangga akhirnya mereka main di luar. Tanpa disangka orang-orang menyukainya. Dan pada saat itu juga pihak produser rekaman melirik mereka. Mereka sempat menelorkan 3 album indie sebelum akhirnya bergabung dengan label Sony Music.
Setelah mendengarkan musik Depapepe. Salah satu dari tim redaksi kami penasaran ingin memainkan musiknya. Dengan bermodalkan gitar pinjaman tempat tongkrongan tetangga sebelah. Ia mencari-cari tab guitarnya. Dan mungkin bila sudah menemukannya. Tim redaksi akan menerbitkannya di minggu mendatang. :-)

0 komentar:

Advertisement

Free Website Hosting

Advertisement